Cara menganti Warna Dashboard di WordPress 3.8



Warna Dashboard atau WordPress Admin yang bisa diubah merupakan salah satu kelebihan dan fitur terbaru yang ada pada WordPress3.8 , karena bisa diubah warnanya WordPress Admin anda tidak akan kelihatan jelek karena terdapat variasi warna yang dipadu dengan Responsive and Modern Design.
Pada umumnya pengguna yang mengupgrade WordPress-nya ke WordPress 3.8 akan mendapat Warna Dashboard atau WordPress Admin berwarna hitam, tapi bagaimana dengan anda yang benci warna hitam. Jangan khawatir, WordPress telah menyediakan 8 warna yang siap digunakan untuk warna WordPress Admin anda.
Untuk mengubah Warna WordPress Admin atau Dashboard anda, caranya adalah dengan membuka Users -> Your Profile dan pada bagian Admin Color Scheme pilih Warna WordPress Admin anda.


Tapi jika anda ingin mendapatkan warna lebih, anda perlu menginstall Plugin Admin Color Scheme . Setelah anda menginstall Plugin tersebut, coba anda buka Users -> Your Profile dan otomatis akan terdapat 8 Warna baru yang siap digunakan untuk WordPress Admin anda.


WordPress 3.8 memang dibuat unik agar penggunanya tidak bosan dengan tampilan lama WordPress yang bisa dibilang sangat Jadul, dengan WordPress 3.8 anda bisa mengubah warna Dashboard anda agar keren dan unik. Sekarang WordPress Admin anda sudah keren.
Itulah Cara menganti Warna Dashboard di WordPress 3.8, jika ada pertanyaan atau masalah mengenai Post saya di atas silahkan Komentar atau Hubungi kami di Contact us. Jangan lupa untuk Follow Twitter blog saya atau Like us Facebook untuk mendapatkan Posts blog ini yang terbaru dan juga Konsultasi Pertanyaan dengan cepat. Salam.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Daftar Cloudflare

Cara mempercepat loading WordPress